BANSUS
Bansus adalah kependekkan dari Bandrek Susu. Nikmat sekali dinikmati
pada malam hari, di tengah udara sejuk kota Bogor.
Bandrek sendiri berupa campuran minuman yang terbuat dari sari jahe dan rempah-rempah, sehingga beraroma pedas dan hangat. Biasanya disajikan selagi panas.
Penambahan susu pada bandrek menjadikan rasa pedas bandrek sedikit
berkurang, diganti dengan gurihnya susu.
Warung bansus banyak sekali tersebar di sekitar Bogor. Tapi Bansus paling terkenal terdapat di Jl. Pahlawan, sekitar turunan Empang. Di warung Bansus yang sudah 18
tahun ini, juga dijual nasi uduk, empal goreng, dan semur jengkolnya.
Menurut salah seorang pelanggannya, semur jengkol yang disediakan
oleh Pak Hasan Basri sangat empuk dan tidak berbau.
"Ya, begitulah komentar para pembeli. Kami yang memasak hanya
berusaha memberikan makanan yang enak disantap," jelas Ibu Tuti,
putri Pak Hasan Basri. Banyak pelanggan seperti pejabat Bogor atau
artis kondang yang menyempatkan diri mengudap di warung nonpermanen ini.
Ada juga penjual Bansus disekitar air mancur dengan pilihan aneka makanan lain disekitar warung bansus tersebut...
silahkan tinggal dipilih untuk dapat dinikmati....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar